• Tak Berkategori

Tips bagi Fresh Graduate (Baru Lulus) yang Ingin Cepat Dapat Kerja

Lulus kuliah bukanlah akhir dari perjuangan. Masih banyak halang rintang yang siap menghadang kita setiap saat. Salah satunya adalah persaingan dunia kerja. Inilah awal dari segalanya, ketika kita memasuki dunia kerja semua yang kita pelajari akan dipertaruhkan di sana. Bekerja sesuai dengan minat dan bidang yang dipelajari saat kuliah dulu merupakan impian bagi semua orang. Namun, banyak dari mereka justru bekerja pada bidang yang sangat bertolak belakang dengan impiannya. Meskipun begitu ini bisa menjadi langkah awal untuk menambah pengalaman hidup.

Semua orang setuju bahwa mencari pekerjaan bukanlah perkara yang mudah apalagi bagi fresh graduate yang samasekali belum memiliki pengalaman kerja. Ditambah lagi tidak sedikit perusahaan yang memprioritaskan calon pegawai yang sudah memiliki pengalaman kerja. Ketatnya persaingan dalam dunia kerja bukan lagi hal yang aneh, ini menjadi rintangan terbesar bagi para fresh graduate.

cara cepat cari kerja

Saat ini bukan saatnya untuk menyerah. Ini dia beberapa tips dan trik bagi fresh graduate untuk cepat mendapatkan pekerjaan, yaitu:

  1. Tingkatkan Kualitas CV

Curriculum Vitae atau CV pada umunya berisi biodata diri, pendidikan dan prestasi secara singkat. Tingkatkan kualitas CV dengan menggunakan kreativitas kita. Mulai dari desain hingga font style yang digunakan. Selain itu yang harus diperhatikan adalah sebagian besar perusahaan lebih mempertimbangkan isi CV yang bagus dan menarik dengan memperhatikan beberapa data seperti yang disebutkan di awal.

 

  1. Lamar Pekerjaan Melalui E-mail

Di era serba digital seperti ini, tidak aneh banyak perusahaan yang memanfaatkan e-mail untuk menyeleksi para pelamar kerja. Namun alih-alih mengirim lamaran melalui e-mail bisa terbilang mudah, perlu kita ketahui bahwa pengiriman lamaran kerja melalui e-mail tidak bisa dilakukan sembarangan. Agar CV kita dibaca dan dipanggil untuk proses yang selanjutnya, tentunya kita harus memperhatikan beberapa hal seperti: alamat e-mail yang profesional, tulis subjek e-mail dengan benar, isi cover letter dengan baik dan lampiran file pada e-mail.

 

  1. Perluas Relasi

Jangan pernah malu untuk bertanya lowongan kerja pada siapa pun. Semakin banyak kita menjalin relasi pada orang lain, maka kemungkinan akan mendapatkan informasi tentang lowongan kerja pun akan semakin besar.

 

  1. Manfaatkan Waktu yang Ada dengan Kegiatan yang Produktif

Ketika sudah mencoba untuk melamar pekerjaan, kita tidak bisa langsung mengetahui hasilnya seperti apa. Ada masa yang membuat kita harus menunggu panggilan dari perusahaan. Selagi menunggu, ada baiknya untuk melatih keahlian yang kita bisa. Seperti berbisnis, menulis artikel, mengikuti kursus dan lain sebagainya. Sehingga kita bisa memanfaatkan waktu yang ada dengan kegiatan yang produktif.

 

  1. Berilah Kesan yang Baik Pada Saat Interview

Interview adalah saatnya untuk menunjukkan keahlian apa yang kita bisa. Dengan penjelasan yang efisien dan mudah dipahami membuat pihak perusahaan menjadi lebih percaya dengan keahlian yang kita miliki. Cobalah untuk banyak bertanya soal teknik wawancara pada orang yang lebih mumpuni.

 

  1. Tetaplah Berusaha dan Berdoa

Jangan terlalu memfokuskan diri pada hasil, berjuanglah semaksimal mungkin. Tetaplah berusaha dan banyaklah berdoa.

 

Fresh graduate memiliki peluang kerja seperti orang lain. Teruslah berusaha dan jangan menyerah!

Beri Rating

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.